Kutai Kartanegara, Kaltimnow.id – Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmatan) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Fida Hurasani, terus mendampingi dan sosialisasi kepada para Relawan Pemadan Kebakaran (Redkar), untuk mendaftar diri sebagai anggota.
Hal itu bertujuan agar para relawan selain mendapatkan pembinaan dan pelatihan, mereka juga harus mendapatkan asuransi yaitu BPJS, termasuk BPJS Kesehatan.
“Sesuai dengan isntruksi dari Pak Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, para relawan harus diberikan asuransi BPJS, karena memiliki risiko tinggi ketika mereka bertugas,” katanya, Kamis (28/11/2024) siang.
Kemendagri telah memberikan panduan melalui Keputusan Mendagri Nomor 364.1-360 Tahun 2020 tentang Pedoman Pembinaan Relawan Pemadam Kebakaran.
Lebih lanjut, Fida menjelaskan pihaknya saat ini terus melakukan penjemputan bola kepada para relawan yang tersebar di wilayah Kabupaten Kukar, dengan melakukan sosialisasi dan pendampingan untuk mendaftar di Aplikasi Redkar.
“Sudah sebanyak 500 sampai 700 anggota relawan yang mendaftar, dan akan terus bertambah jumlahnya. Aplikasi ini bertujuan untuk menghimpun dan mengelola seluruh relawan kebkaran mulai dari Tingkat desa, kecamatan, kabupaten/kota, provinsi hingga tingkat nasional,” jelasnya.
Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang sudah berjalan satu tahun enam bulan ini, merupakan waktu yang cukup singkat dalam membenahi dan mencapai target-target dalam penanganan bencana kebakaran.
Kendati demikian, Fida optimis akan terus bersinergi dengan pihak-pihak terkait khususnya para relawan. Melihat Kabupaten Kukar sendiri yang memiliki 20 kecamatan, dan kondisi geografis yang cukup jauh, maka pihaknya terus melakukan pembentukan relawan di tingkat desa maupun kecamatan.
“Hampir semua 20 kecamatan tidak semunya bisa kami respon dengan baik, karena kondisi geografis, kita juga punya SOP diberikan waktu 15 menit semenjak menerima laporan, dan terhitung action di lokasi dan jangan melewati waktu dari 15 menit,” tuturnya.
Fida pun juga berbenah dengan SDM yang dimiliki, dengan mengikutkan petugas-petugas Damkarmatan Kukar pelatihan dan seleksi tingkat nasional di Jakarta. Dengan begitu, anggota dapat memberikan pelatihan maupun materi kepada para relawan.
“Petugas Damkar Kukar sendiri, sudah siap memberikan pemateri kepada para relawan yang membutuhkan ilmu ataupun cara-cara dalam menghadapi musibah kebarakan ini. Dan kami juga disini selalu standbye 24 jam, sehingga relawan-relawan ini bisa dating kapan saja,” pungkasnya. (Ant)