Bawaslu Akan Rilis IKP Sebelum Kampanye 2024 Mulai

Jakarta, Kaltimnow.id  – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Republik Indonesia (RI) akan merilis Indeks Kerawanan Pemilu (IKP) Tematik sebelum dimulainya proses kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024.

Dilansir dari CNN Indonesia, Anggota Bawaslu RI Lolly Suhenty mengatakan, adapun IKP Tematik menjadi jawaban sejumlah hal apa saja yang belum diulas secara rinci dalam IKP besar pada tahun 2022 lalu.

“Sebelum proses penetapan calon, sebelum proses kampanye mulai, kami akan rilis IKP itu dalam waktu dekat, dan ada lima,” katanya, Jumat (3/8/2023) pagi.

Kelima tematik itu melingkupi politik uang, netralisasi ASN, politisasi suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA), kampanye di media sosial (medsos), dan pemilu luar negeri.

Kemudian, dirinya menuturkan sejumlah lokasi peluncuran IKP Tematik berada di lokasi yang dinilai paling rawan.

“Kelima tematik itu segera kami luncurkan, dimana saja tempatnya, yaitu merujuk kepada wilayah kerawanan paling tinggi terjadi,” tuturnya.

Bagi Bawaslu IKP Tematik ini penting untuk memudahkan pihaknya memastikan berbagai potensi kerawanan dapat disikapi dengan strategi terbaik. (Ant)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *