Samarinda, Kaltimnow.id – Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kota Samarinda Deni Hakim Anwar mendorong Forum Corporate Social Responsibility (CSR) Kota Samarinda diaktifkan.
“Kami selalu mendorong Forum CSR Kota Samarinda untuk dapat aktif agar dapat membantu kegiatan-kegiatan sosial yang mengalami kendala terutama masalah pendanaan,” ucapnya, beberapa waktu lalu.
Dia berharap, Forum CSR di untuk segera diaktifkan, karena bagaimana pun perusahaan-perusahaan yang ada di Samarinda ini harus membantu mensukseskan program Pemerintah Kota.
Deni juga menyampaikan bahwa banyak sekali yang dapat terbantu dengan adanya gelontoran dana dari program CSR.
“Saat ini forum CSR di Kota Tepian tidak aktif seperti yang ada di Provinsi Kaltim. Hanya saja ini sudah diinisiasi dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda,” ucap Deni.
Deni mengatakan, sebagian besar perusahaan di Samarinda langsung turun ke masyarakat. Sehingga data penyaluran tersebut tidak terkumpul dengan jelas.
“Memang mereka ada membantu untuk penerima bantuan. Namun sementara ini perusahaan melakukannya langsung, tidak melalui Forum CSR tersebut yang ada di tingkatan Kota Samarinda,” pungkasnya. (adv/dprd samarinda)