Pelatihan Pelatih Fisik Level 1 Digelar, KONI Kaltim Fokus Tingkatkan Kualitas Pelatih Fisik

Samarinda, Kaltimnow.id – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar Pelatihan Pelatih Fisik Level 1 yang disambut positif oleh berbagai pihak, termasuk Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelatih fisik di Kaltim, yang diharapkan dapat berkontribusi dalam mempersiapkan atlet Kaltim agar tampil lebih maksimal di ajang PON 2028.

Kegiatan yang berlangsung di Ruang Rapat Sekretariat KONI Kaltim ini diikuti oleh perwakilan 50 pengurus cabang olahraga dari seluruh wilayah Kaltim. Rasman Rading, Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan langkah positif dalam mengatasi kekurangan pelatih fisik di Kaltim.

“Saya pikir ini sesuatu yang positif, karena memang di Kaltim ini kekurangan pelatih fisik,” ujar Rasman.

Ia berharap pelatihan ini dapat membantu meningkatkan kapasitas pelatih fisik di Kaltim, terutama dalam mempersiapkan atlet agar memiliki kondisi fisik yang lebih baik.

Pelatihan ini menjadi sangat penting setelah hasil mengecewakan di PON Aceh-Sumut, di mana banyak atlet Kaltim yang kalah dalam hal kebugaran fisik. Rusdiansyah Aras, Ketua KONI Kaltim, dalam sambutannya menegaskan bahwa kondisi fisik atlet memegang peranan vital dalam kesuksesan mereka.

Ia juga menekankan pentingnya kualitas pelatih fisik yang mumpuni untuk meningkatkan performa atlet di tingkat nasional.

“Jika nantinya hanya 25 peserta yang lulus dari 50, itu pun tidak masalah, asalkan mereka yang terbaik,” ungkap Rusdiansyah, menambahkan bahwa kualitas lebih penting daripada kuantitas.

Ia berharap pelatihan ini dapat mencetak pelatih fisik yang tidak hanya kompeten tetapi juga mampu menciptakan atlet yang memiliki fisik prima.

Pelatihan tersebut dipandu oleh Profesor Ria Lumituarso, seorang pakar pendidikan pelatih olahraga dari Universitas Negeri Yogyakarta. Ia berharap para pelatih fisik yang terlatih dapat membantu para atlet Kaltim untuk mencapai potensi terbaik mereka.

“Peran pelatih fisik sangat penting dalam meningkatkan kondisi fisik atlet. Jika fisik sudah baik, komponen lain seperti teknik, taktik, dan mental akan mengikuti,” pungkas Rusdiansyah. (dot/adv/disporakaltim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *