Program Safari Subuh yang ke-170, Edi Damansyah Serahkan Dana Hibah Rp749 Juta

Kutai Kartanegara, Kaltimnow.id – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah beserta rombongan pemerintah kabupaten, kembali melakukan aktifitas subuh yang di sebut sebagai program safari subuh di setiap perkampungan di Kukar.

Kunjungan safari subuh yang ke 170 ini di lakukan di Masjid Al- Qadar, Kelurahan Melayu di Kecamatan Tenggarong.

Dalam safari subuh tersebut, Ustadz Harun menyampaikan pesan kepada jamaah subuh, bahwa di Indonesia sudah sekitar 4 juta orang lebih meninggal dunia karena pandemi Covid-19. Angka tersebut lebih tinggi dari jumlah korban perang pada Perang Dunia II yang memakan korban sekitar 2 juta jiwa.

“Untuk itu kita semua patut bersyukur masih dipanjangkan umur. Karenanya kita harus selalu mengikuti perintah Allah Ta’ala seperti yang dilakukan Rasulullah dengan melaksanakan salat 5 waktu di mushola, masjid, infaq, sadaqoh, silaturahmi dan perbuatan baik lainnya sebelum ajal datang dan tidak bisa di tawar lagi waktunya,” kata Ustadz Harun dalam dakwah subuhnya.

Sementara itu, Edi Damansyah mengatakan, kegiatan safari subuh ke setiap masjid menjadi bagian penting. Ia menyebut, rumah ibadah ialah salah satu tempat bagi warga untuk meningkatkan iman dan simbol sebagai pemersatu umat, juga sebagai pusat sosial ekonomi masyarakat dan sebagai pusat ibadah bagi umat muslim.

“Hari ini yang ke 170 kunjungan safari subuh kami ke setiap masjid di Kukar. Kita menyaksikan sendiri kondisi masjid yang berada di Kukar. Kita pasti perhatikan,” katanya.

Edi Damansyah tak lupa menyampaikan rasa syukurnya, karena saat ini Kukar telah turun kasus Covid-19 dan berada pada di level 2 PPKM. Selain itu, ia menyebut, bahwa masyarakat yang telah melakukan vaksinasi semakin meningkat, hingga mencapai 40,01 persen dari target 70-75 persen dari jumlah penduduk Kukar yang bisa dan wajib untuk kegiatan vaksinasi.

“Peran semua pihak, termasuk takmir masjid, mushola, DMI serta stakeholder lainnya untuk menambah dan meningkatkan imun tubuh dan kesehatan masyarakat pada umumnya,” terangnya.

Orang nomor satu di Kukar itu, pada kesempatan safarinya ke Masjid Al- Qadar juga menyerahkan dana hibah anggaran tahun 2021 sebesar Rp749 juta kepada pimpinan masjid. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *