Bupati Kukar Sebut Kopi Lokal Desa Jonggon Luar Biasa

Kutai Kartanegara, Kaltimnow.id – Kopi dan jahe menjadi Komoditi unggulan di Desa Jonggon Jaya, Kecamatan Loa Kulu, Kutai Kartanegara (Kukar).

Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah, mengungkapkan kepada Kaltimnow.id, dirinya merasa bangga dan berterimakasih kepada para petani karena telah menjadikan komoditi unggulan.

“Saya menyempatkan tanam biji kopi dan panen jahe saat itu dengan para petani di lahan Kelompok Tani Jaya Nusantara,” katanya, Sabtu (20/11/2021).

Dalam praktik di lapangan, para petani menerapkan sistem tumpang sari yang merupakan sistem budidaya tanaman dimana lebih dari satu tanaman ditanam dalam satu areal penanaman. System ini digunakan untuk memaksimalkan fungsi lahan dan diharapkan dapat meningkatkan produktivitas lahan dan juga meningkatkan pendapatan petani. Tanaman semusim dalam budidayanya sering menggunakan system tumpangsari.

“Tentunya lahan ini bisa lebih produktif dan bernilai ekonomis, untuk kesejahteraan petani dan masyarakat sekitar,” ungkapnya.

Kemudian, Edi Damansyah memuji rasa kopi dari Desa Jonggon Jaya yang memiliki rasa yang sangat luar biasa enak. Dan dirinya meminta kepada seluruh stakeholder dapat menggunakan hasil bumi dari Kukar seperti kopi dan jahe.

“Misalnya ada rapat-rapat saya harap bukan menggunakan kopi instant lagi tapi sudah menggunakan kopi-kopi lokal seperti kopi Jonggon ini,” tuturnya.

Kopi merupakan salah satu minuman yang hits saat ini, bahkan setiap tahunnya semakin ramai saja peminatnya, begitupun dengan peluang usaha kopi yang luas membuat banyak sekali pemain bisnis baru di Kaltim bermunculan disektor ini.

Sebelumnya, Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) mendampingi Asisten Deputi Pengembangan Kawasan dan Rantai Pasok Kementerian Koperasi dan UKM, Ari Anindya Hartika, untuk menanam bibit kopi dan memanen jahe, pada Jumat (19/11/2021) lalu.

Ia juga mendengar aspirasi warga secara langsung untuk bersama mencari solusi dalam pengembangan perkebunan di wilayah Kukar. (adv diskominfo/ant)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *