Cegah Stunting pada Anak, DPPKB Samarinda Perkenalkan Aplikasi Elsimil

Samarinda, Kaltimnow.id – Demi mempercepat penurunan angka stunting yang disebabkan oleh kekurangan gizi, Pemerintah Kota Samarinda melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) memperkenalkan aplikasi elektronik siap nikah dan hamil (Elsimil), di Balaikota Samarinda, pada Rabu (20/04/2022).

Perlu diketahui, Elsimil merupakan aplikasi yang dirancang khususnya menyasar calon pengantin, ibu hamil, dan pasca melahirkan sebagai alat pemantau kesehatan, yang juga memuat edukasi seputar kesiapan nikah dan hamil. Aplikasi ini sekaligus merupakan bentuk keseriusan pemerintah dalam upaya mencapai target stunting sebesar 14 persen pada 2024 mendatang.

Kepala DPPKB Samarinda I Gusti Ayu Sulistiani mengatakan, sosialisasi aplikasi Elsimil ini memberikan pemahaman terlebih dahulu khususnya kepada para penyuluh keluarga berencana dan Lurah di Samarinda, agar melakukan edukasi sebelum mengeluarkan surat rekomendasi pernikahan kepada calon pengantin.

“Setidaknya mereka terlebih dahulu melakukan edukasi kepada calon pengantin untuk melaporkan status gizinya. Karena masih banyaknya masyarakat Kota Samarinda terutama pasangan muda yang ingin menikah belum mengetahui adanya aplikasi Elsimil,” katanya.

Ayu menerangkan, fungsi aplikasi Elsimil untuk menskrining calon pengantin agar bisa mendeteksi apakah calon pengantin sehat secara fisik dan mental sebelum melaksanakan pernikahan. Selain itu aplikasi ini juga diharapkan untuk menekan angka stunting di kota Samarinda.

“Jika dari skrining yang dilakukan ternyata kondisi kesehatan calon pengantin mengalami gangguan, nanti ada pendamping yang akan memberikan edukasi terkait hal tersebut,” ungkapnya.

Dia mengimbau kepada seluruh masyarakat yang hendak melaksanakan pernikahan agar segera mendownload aplikasi Elmisil melalui play store untuk selanjutnya melakukan pengecekan kondisi kesehatan.

“Saat ini ada 87 calon pengantin yang telah mendownload aplikasi tersebut, dan kami berharap ke depan bisa bertambah banyak penggunanya,” pungkasnya. (Dry)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *