Samarinda, Kaltimnow.id – Dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada Senin, 28 Oktober 2024, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim menggelar kegiatan bertajuk Youth Talent 2024.
Acara ini berlangsung di halaman parkir GOR Kadrie Oening, Sempaja, dan bertujuan untuk mendorong semangat berusaha di kalangan pemuda.
Sub Koordinator Kepemimpinan, Kepeloporan, dan Kemitraan Pemuda Dispora Kaltim, Rusmulyadi menjelaskan, acara ini tidak hanya sebagai ajang menunjukkan bakat, tetapi juga sebagai platform bagi pemuda yang memiliki usaha.
“Bazar pekan raya kali ini memberikan kesempatan kepada pemuda Kaltim yang memiliki usaha untuk memamerkan produk mereka secara gratis, berbeda dengan pekan raya biasa yang mengharuskan peserta membayar,” ungkap Rusmulyadi.
Lebih lanjut, Rusmulyadi menambahkan, stand ini gratis, khusus untuk pemuda yang terdata di Dispora Kaltim.
“Tujuannya, agar produk mereka lebih dikenal dan mungkin ada pengunjung yang berminat berinvestasi,” sebutnya.
Dengan kebijakan ini, Dispora Kaltim berharap dapat meningkatkan visibilitas dan dukungan terhadap wirausaha muda di daerah.
Kegiatan Youth Talent 2024 diharapkan tidak hanya menggugah semangat kewirausahaan, tetapi juga menggaungkan kembali semangat persatuan di kalangan generasi muda Kaltim.
Dispora Kaltim yakin bahwa semangat berusaha yang tinggi di antara pemuda akan memberikan dampak positif bagi perkembangan ekonomi daerah. (dot/adv/disporakaltim)