Samarinda, Kaltimnow.id – Komisi IV DPRD Provinsi Kalimantan Timur menggelar audiensi dengan beberapa Perwakilan direktorat Politeknik Negeri Samarinda (Polnes), di gedung E Lantai 1 DPRD Kaltim, pada Rabu (07/07/2021).
Anggota komisi IV DPRD Kaltim Salehuddin menjelaskan, kedatangan pihak direktorat Polnes terkait dengan kontribusi Polnes dalam meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kaltim.
“Ada beberapa kebutuhan yang juga dibahas, salah satunya tentang bantuan Pemprov untuk kelengkapan sarana dan prasarana,” kata Salehuddin.
Lanjutnya, terkait penyampaian beberapa jurusan atau program studi (prodi) yang akan dibuka pada 2021, mereka berharap bantuan dari pemerintah provinsi (Pemprov) Kaltim.
“Misalnya seperti kesediaan sarana jurusan design, berarti itu kepersiapan workshopnya kan. Nah itu salah satu poin penting yang mereka harapkan DPRD provinsi membackup,” ucapnya
Salehuddin juga mengatakan, pihak Polnes menyampaikan pembukaan program magister karena sebagian besar jurusan yang memang sudah berjalan adalah terapan.
Selain itu, pihak direktorat meminta kesempatan atau kesetaraan bagi lulusan program diploma empat (D4) Polnes agar masuk dalam formasi CPNS.
“Selama ini program D4 tidak dianggap setara dengan S1. Nah itu yang mereka harapkan juga, kedepannya agar diberi kesempatan masuk CPNS,” pungkas Salehuddin.
Penulis: Chintia