Piala Gubernur Kaltim Digelar, Dispora Kaltim Siap Wujudkan Talenta Sepak Bola Muda

Samarinda, Kaltimnow.id – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur akan menggelar Piala Gubernur Kaltim 2024 pada 11-18 November. Kompetisi ini ditujukan untuk kategori U-13 dan U-15 sebagai langkah untuk memupuk talenta muda sepak bola di wilayah Kaltim tanpa biaya pendaftaran. Total hadiah yang disediakan mencapai Rp 50 juta.

Menurut Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga (PPO) Dispora Kaltim, Rasman Rading, kegiatan ini bertujuan untuk mendukung Instruksi Presiden No. 3 Tahun 2019 terkait percepatan pembangunan persepakbolaan nasional.

“Sepak bola adalah tugas bersama. Kami berharap ajang ini dapat menjadi upaya nyata dalam pengembangan atlet muda yang berpotensi,” ujar Rasman dalam keterangan persnya.

Kompetisi ini akan dilaksanakan di dua lokasi berbeda, yakni Borneo FC Training Centre untuk kategori U-13 dan Stadion GOR Kadrie Oening untuk kategori U-15. Setiap tim yang berpartisipasi diwajibkan untuk membawa rekomendasi dari Asosiasi Kabupaten (Askab) atau Kota (Askot) PSSI setempat.

Rasman juga menekankan pentingnya kolaborasi antara PSSI dan pemerintah daerah dalam memajukan sepak bola, khususnya dalam pembinaan usia dini.

“Dengan sinergi yang kuat, kami yakin kompetisi ini bisa menjadi landasan untuk membentuk generasi sepak bola yang siap bersaing di tingkat yang lebih tinggi,” tambahnya.

Harapan besar juga disampaikan Rasman terkait persiapan wilayah Kaltim yang akan menghadapi kompetisi di tingkat nasional.

Dengan dukungan penuh dari Askab dan Askot, Dispora Kaltim optimis kompetisi ini akan memunculkan bibit-bibit unggul yang kelak menjadi atlet sepak bola berprestasi. (dot/adv/disporakaltim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *