Serahkan Berkas Bacaleg, Gerindra Samarinda Target Tambah 1 Kursi Tiap Dapil

Samarinda, Kaltimnow.id – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Samarinda menyerahkan berkas pendaftaran bakal calon legislatif (Bacaleg) ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Samarinda, pada Sabtu (13/05/2023) sore.

“Hari ini kita daftar, setiap Daerah Pemilihan (Dapil) terisi semua ya. Alhamdulillah tadi berkas kita diterima lengkap,” kata Ketua DPC Gerindra Samarinda, Helmi Abdullah.

Dia menyebutkan bahwa Gerindra juga telah memenuhi persyaratan 30 persen perempuan dalam daftar Bacaleg yang diajukan.

“Tadi ada 45 peserta termasuk kuota perempuan 30 persen juga terisi semua,” ujarnya.

Helmi menyebut bahwa pihaknya siap menghadapi Pemilu Legislatif atau Pileg 2024 dan sudah menyiapkan kader terbaik.

“Caleg milenial ada juga, banyak kita di setiap Dapil kita isi semua. Ada namanya di partai itu, ada sayap partai, Tidar, Satria, Perempuan Indonesia Raya, kemudian ada Gerakan Kristen Indonesia Raya, Gerakan Muslim Indonesia Raya. Jadi semua terakomodir semua,” jelasnya.

Dia mengatakan bahwa untuk Pileg 2024 nanti, Gerindra menargetkan menambah 1 kursi setiap dapil DPRD Samarinda.

“Target kursi yang jelas mengacu ke tahun 2019 kita 8 kursi. Tentunya target tahun ini kita mau setiap Dapil nambah satu kursi,” sebut Helmi.

Sementara itu, Ketua KPU Samarinda Firman Hidayat mengatakan bahwa penyerahan berkas oleh partai Gerinda itu merupakan partai politik yang ke delapan mendaftar Bacaleg.

“Hari ini sudah delapan partai politik yang mendaftar Bacaleg di KPU Samarinda. Untuk berkas dan persyaratan sudah lengkap dan terpenuhi,” pungkasnya. (dry)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *