Walikota Samarinda Tunggu Laporan BPBD Untuk Pastikan Anggaran Penanggulangan Bencana

Samarinda, Kaltimnow.id – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Samarinda menggelar Focus Group Discussion (FGD) dan Diskusi Publik, di aula rumah jabatan Walikota Samarinda, pada Kamis (15/04/2021) pagi.

Dalam FGD yang dihadiri Walikota Samarinda Andi Harun itu, membahas rencana penanggulangan bencana Samarinda tahun 2021-2025.

Andi Harun mengaku belum bisa memastikan kebutuhan anggaran yang akan diberikan, karena masih menunggu laporan dari BPBD Samarinda.

“Saya belum terima apa saja daftarnya, dan berapa rencana anggaran biayanya, nanti kalau sudah saya tahu, kemudian saya hitung kekuatan APBD kita. Apakah satu tahun cukup, atau dua tahun,” katanya.

Andi Harun menambahkan, BPBD Samarinda nanti akan menyerahkan apa saja yang dibutuhkan untuk anggaran penanggulangan bencana.

“Nanti Pak Wahid (Plt Kepala BPBD Samarinda) yang akan menyerahkan kira-kira seberapa kebutuhan rancangan biaya kita secara ideal, untuk penanggulangan bencana di Samarinda itu, bagaimana,” terangnya.

Selain fasilitas, sumber daya manusia (SDM), kata Andi Harun juga menjadi bagian penting dalam penanganan penanggulangan bencana di Samarinda.

“Termasuk personil, menjadi satu bagian tidak terpisahkan dalam penanganan penanggulangan bencana. Berikutnya adalah sinergitas oleh Pemkot Samarinda bersama TNI-Polri, serta masyarakat sendiri,” pungkasnya. (kmn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *