Wujudkan Peningkatan Kualitas SDM, Pemberdayaan Pemuda Dispora Menetar Kawasan Desa

Samarinda, Kaltimnow.id Untuk mewujudkan pemerataan pembangunan, peningkatan kualitas SDM harus dilakukan secara menyeluruh. Tak lagi hanya untuk mereka yang ada di wilayah perkotaan saja, tapi juga masyarakat yang berada di kawasan pedesaan. Sebagaimana arahan dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI.

Menyikapi arahan itu, Kepala Bidang Pemberdayaan Pemuda Dispora Kaltim, Bahri mengaku telah menyiapkan rancangan untuk menunjang peningkatan kualitas SDM. Direncanakan dalam waktu dekat, Dispora akan melakukan pembekalan Sentra Pemberdayaan Pemuda Desa/Kelurahan (SPPDK).

“Rencananya Senin (13/11/2023) kami akan mulai di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar),” ucap Basri.

Dijelaskannya, SPPDK merupakan program pertama Dispora Kaltim yang diarahkan Kemenpora RI. Kegiatan ini dimulai dengan pendataan atau sensus pemuda, untuk membuat data spasial di desa/kelurahan tersebut.

“Nantinya kegiatan ini akan melibatkan akademisi dari Institut Pertanian Bogor (IPB) sebagai mitra yang ditunjuk Kemenpora,” jelas Bahri.

Dari pendataan yang dilakukan itu, nanti akan diketahui jumlah para pemuda di daerah yang disambangi. Mulai dari yang putus sekolah, bekerja hingga yang terlibat aktif dalam peningkatan IPP Kaltim. Selain itu, dalam prosesnya, Dispora juga berencana melibatkan pemuda setempat untuk melakukan pendataan. Tentu sebelumnya mereka lebih dulu diberikan pembekalan.

“Nantinya data ini juga bisa digunakan stakeholder lainnya, untuk menentukan sebuah kegiatan atau program khusus di desa/kelurahan tersebut,” terangnya. (dan/adv/disporakaltim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *