Samarinda, Kaltimnow.id – Pelantikan dan Pengukuhan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Intelegensia Kristen Indonesia (PIKI) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) masa bakti 2022-2027, dihadiri oleh Wakil Gubernur (Wagub) Kaltim Hadi Mulyadi, di gedung Christian Center (GCC) Mulia Budi, Samarinda, pada Sabtu (17/09/2022).
Pelantikan dan pengukuhan dilakukan langsung Ketua Umum DPP PIKI, Badikenita Putri Sitepu dan Sekjend Audi WMR Wuisang.
Dalam sambutannya, Hadi menegaskan PIKI saat ini salah satu komponen dari masyarakat Kaltim, dengan keberadaan organisasi ini, sangat penting dan strategis untuk bangsa Indonesia.
Dimana, menurut orang nomor dua di Kaltim itu, bahwa dengan adanya organisasi PIKI dapat bersinergi untuk ikut membangun kemajuan daerah dan mewujudkan kesejahteraan rakyat.
“Terlebih lagi, Kaltim telah ditetapkan sebagai ibu kota negara, Ibu Kota Nusantara atau IKN. Maka, PIKI harus ikut berkontribusi dan siap membangun IKN,” ujar Hadi.
Hadi juga mengakui, Kaltim menjadi miniaturnya Indonesia. Sebab, berbagai suku, etnis dan agama terdapat di Benua Etam.
“Namun Ibu Ketua (Ketua DPP PIKI Dr Badikenita Putri Sitepu), meski kami disini beragam suku, agama dan etnis, alhamdulillah tetap kondusif, aman dan damai warganya,” sebutnya.
Dirinya menegaskan, bahwa Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim sangat mengapresiasi elemen masyarakat seperti PIKI untuk bersama-sama dalam turut serta membangun daerah guna menyongsong IKN.
“Jujur saya katakan APBD kita ini masih kecil walaupun kontribusi kita besar bagi pendapatan negara. APBD akan memberi manfaat besar jika mampu kita alokasikan secara tepat, terlebih jika ada dukungan dari berbagai komponen dan elemen masyarakat dalam pembangunan,” tutur mantan Legislator Karang Paci itu.
Ditempat yang sama, Ketua DPP PIKI Dr Badikenita Putri Sitepu mengemukakan rasa bangganya atas perhatian dan dukungan pemerintah daerah, terutama Pemprov Kaltim terhadap elemen masyarakat di daerah seperti DPD PIKI Kaltim.
“Tentu ini menjadi bagian penting peran PIKI ikut dan siap membangun IKN dan Kaltim. Kehadiran Bapak Wagub tentu menjadi penyemangat kami untuk ikut berkarya,” katanya.
Dia berharap dukungan dan perhatian sebagai pembinaan oleh Pemprov Kaltim kepada DPD PIKI Kaltim terus berkesinambungan. (cintia/adv/kominfokaltim)