Samarinda, Kaltimnow.id – Wali Kota Samarinda Andi Harun menghadiri acara kunjungan kerja Menteri Pertahanan (Menhan) Republik Indonesia (RI) di wilayah Kodam VI Mulawarman, di Gedung Plenary Hall Stadion Sempaja Samarinda, pada Sabtu (11/03/2023)
Andi Harun terlihat datang bersama Menhan Prabowo Subianto, beserta rombongan seperti Pangdam VI Mulawarman, Danrem Korem 091/ASN dan pejabat lainnya.
Andi Harun selaku Wali Kota Samarinda yang mempunyai wilayah digelarnya acara tersebut, memberikan dukungan penuh dan siap membantu keperluan yang dibutuhkan.
“Kegiatan hari ini Pemerintah kota dalam posisinya hanya mensupport karena ini kegiatan internal TNI, apa yang bisa kita bantu akan kita bantu,” sebutnya.
Orang nomor satu di Samarinda itu juga mengapresiasi terobosan yang dilakukan Menteri Pertahanan yang sudah mendukung penuh Bintara Pembina Desa (Babinsa) TNI dilingkungan Kodam VI Mulawarman. Serta membagikan motor trail untuk menunjang kerja para Babinsa.
“Saya bangga dengan terobosan yang dilakukan bapak Prabowo Subianto yang memberikan support kepada babinsa TNI, yang ada di Kaltim, Kalsel dan Kaltimtara. Ini tentu membuat prajurit TNI semakin solid,” ucap AH sapaan akrab Wali Kota Samarinda itu.
Tidak lupa, dirinya juga mengucapkan rasa syukur karena acara berlangsung kondusif dan tertib.
“Alhamdulillah kegiatanya berjalan sukses dan lancar, dan juga sepertinya Pak Menhan happy dengan kegiatan ini,” tutupnya. (dry/adv)