Debat Publik Pilkada Kukar, Ini Jawaban Paslon Tunggal Edi-Rendi saat Ditanya Isu Lingkungan

Kutai Kartanegara – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kutai Kartanegara Edy Damansyah-Rendi Solihin merespon baik kegiatan debat publik yang dilaksanakan oleh KPU Kutai Kartanegara pada Rabu (04/11/2020) malam, yang bertempat di Mulawarman Ballroom, Grand Elty Singgasana Hotel, Tenggarong.

“Alhamdulillah, jadi rangkaian acara debat bedah visi dan misi tadi berjalan dengan baik” kata calon Bupati Kutai Kartanegara Edy Damansyah, pada Rabu (04/11/2020) malam.

Diketahui, pada debat publik tahap pertama itu fokus kepada empat tema yang telah ditentukan KPU Kukar, yakni peningkatan kesejahteranaan masyarakat, tata kelola kepemerintahan, lingkungan dan insfrastruktur.

Dari keempat tema tersebut, banyak dari panelis yang menyampaikan pertanyaan berkaitan dengan isu lingkungan, terutama yang berkaitan dengan tambang batu bara ilegal serta program visi dan misi kedepannya dari paslon.

“Banyak hal tadi yang disampaikan oleh panelis terutama yang berkaitan dengan lingkungan, yang berkaitan dengan bagaimana kedepan, dan tata kelola exsploitasi batu bara, terutama itu yang banyak di tanyakan,” jelasnya.

Edy Damansyah menegaskan nantinya dalam visi dan misinya untuk kedepan akan lebih memperhatikan sistem pola pengawasn dan pengendalian dampak lingkungan.

“Bahwa memang nanti akan ada yang berkaitan dengan perubahan sistem pola pengawasan dan pengengendalian yang berkaitan dengan analisis pengendalian dampak lingkungan. Karena itu masih menjadi kewenangan pemerintah Kutai Kartanegara dan memaksimalkan pengerjan pengawasan ini,” katanya. (yue)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *